0
Di tulisan ini saya tidak akan menguraikan tentang bahaya rokok ataupun akibat-akibat negatif serta kerugian yang di akibatkan jika seseorang merokok. Karena tanpa di beritahupun sebenarnya para perokok itu sudah sangat paham akan dampak negatif yang di akibatkan oleh sebatang rokok. Di tambah sudah banyaknya artikel-artikel ataupun contoh-contoh yang nyata yang cukup memberi penjelasan akan bahayanya rokok bagi kesehatan. Tidak hanya itu, bahkan di setiap kemasan rokok sudah tercantum peringatan akan bahaya rokok bagi kesehatan, serta kini di setiap bungkus rokok sudah di sertai dengan gambar yang memperlihatkan kondisi kesehatan jika seseorang merokok. Dan menurut saya peringatan dan gambar yang terpampang di bungkus rokok itu sangat mengerikan. Seharusnya itu bisa menyadarkan para SMOKERS untuk berhenti merokok.

Di sini saya hanya ingin menuangkan uneg-uneg saya berkaitan dengan para pecandu rokok yang menurut saya sudah tidak punya rasa toleransi lagi. Saya sangat benci sekali dengan para perokok yang sering abai dan tidak bisa menghargai kenyamanan orang-orang (para perokok pasif) di sekitarnya. Tahukah kalian bahwa kamilah yang paling beresiko terkena dampak negatif dari rokok itu di bandingkan dengan kalian yang perokok aktif. Jadi tidak heran lagi jika dalam satu keluarga ada satu saja perokok aktif namun yang menderita sakit atau meninggal lebih dulu adalah anggota keluarga yang bukan perokok. Ya itu tadi karena efek buruk dari rokok itu lebih rentan menyerang perokok pasif.

Saya menganggap para perokok itu adalah kaum egois yang tidak punya perasaan. Karena apa? Karena mereka tidak bisa menghargai kenyamanan dan hak orang lain yang bukan perokok. Padahal mereka itu sudah cukup beruntung karena haknya untuk merokok tak pernah di batasi bahkan di beberapa tempat di sediakan ruang-ruang khusus bagi perokok. Namun mana rasa toleransi perokok terhadap non perokok? Bahkan kalian para perokok bisa dengan nyamanya merokok di tempat-tempat umum ataupun di dekat anak kecil. Apa seperti itu manusia yang punya perasaan? Apa kalian mau bertanggung jawab dengan kesehatan orang-orang di sekitar kalian? Pahamilah bahwa kesehatan dan hak hidup kami para perokok pasif sangat terancam dengan keegoisan kalian menghisap rokok dan membiarkan asapnya kemana-mana.

Kalian juga pasti sudah sering
mendengar berita tentang penyakit kronis seseorang yang di sebabkan oleh asap rokok kalian. Bahkan dari para korban asap rokok itu sampai harus meninggal. Apa salah mereka? Mereka tidak salah, kesalahan mereka karena harus tinggal dan berbagi tempat dengan kalian para perokok. Mengapa kalian tidak sadar-sadar juga? Apa memang hati nurani kalian sudah tidak berfungsi? Ya, pasti hati nurani itu sudah mati karena sudah terkontaminasi oleh racun-racun rokok yang membuat kalian jadi egois dan mengabaikan ancaman kesehatan terutama bagi kami para perokok pasif. Sampai kapan kami harus pasrah dengan keegoisan kalian?

 Bagi kami perokok pasif, kalianlah orang jahat yang sebenarnya. Yang dengan cara halus dan tak kami sadari telah membahayakan nyawa kami. Maaf jika tulisan ini membuat kalian marah. Saya hanya ingin kalian lebih menghargai dan memikirkan akan keselamatan orang lain terutama orang-orang di sekitar kalian yang kalian sayangi. No Tolerating For Smoker And Let's Say No To Smokers.

Posting Komentar

 
Top