0

Hari ini 1 Desember 2016 adalah hari yang di peringati sebagai hari AIDS sedunia. Peringatan ini bertujuan untuk menanamkan kesadaran dan kewaspadaan akan penyakit yang cukup mematikan ini. Sebenarnya penyakit yang disebabkan virus HIV ini telah lama menjadi teror yang menakutkan. Bayangkan saja, hampir setiap hari grafik angka penderita yang terjangkit HIV AIDS terus meningkat. Bahkan kasus ini telah menjadi masalah global yang terus menghantui hingga kini.

Berbagai upaya telah banyak dilakukan untuk mengurangi dan mencegah penyebaran HIV AIDS. Kampanye dan penyuluhan digalakkan agar masyarakat semakin waspada terhadap penyakit yang tergolong berbahaya ini. Bukan hanya itu, berbagai kampanye dan penyuluhan dilakukan agar masyarakat paham dengan baik mengenai AIDS sehingga tahu dengan baik bagaimana bersikap terhadap orang dengan HIV AIDS (ODHA). Karena masih banyak masyarakat yang cenderung salah persepsi tentang penyakit yang menyerang imun tubuh ini.

Sebagaimana di ketahui bahwa banyak orang yang beranggapan bahwa penderita AIDS adalah mereka yang memiliki gaya hidup negatif (free sex dan drugs abuse) dan tidak bermoral. Pemikiran ini akhirnya menggiring masyarakat untuk menjaga jarak dengan penyandang AIDS. Padahal belum tentu hal itu disebabkan oleh gaya hidup bebas. Perlu diketahui bahwa AIDS terjadi bukan hanya disebabkan hasil pergaulan bebas. Bisa jadi si penderita terjangkit virus ini dari warisan orangtuanya atau saat melakukan transfusi darah.

Stigma negatif yang diarahkan kepada ODHA telah membatasi ruang gerak mereka, sehinga mereka terisolasi dari kehidupan sosialnya, seakan hak hidup mereka telah hilang. OHDA dianggap suatu ancaman yang harus di jauhi karena dianggap berbahaya. Banyak orang yang bersikap antipati, mengucilkan, menyalahkan dan menghakimi. Hal yang dapat dikategorikan diskriminasi inilah yang secara tidak langsung telah membunuh semangat hidup ODHA. Mereka tertekan dan malu atas penolakan banyak orang.

Jangan pernah takut berdekatan dengan penderita. Justru kita harus bisa memberikan dukungan agar mereka tetap optimis terhadap hidupnya. Karena semematikannya penyakit ini tidak akan pernah menular dengan hanya bersentuhan, makan dan minum bersama, bahkan pemakaian fasilitas umum bersama. Marilah kita bersama menumbuhkan semangat hidup terhadap mereka agar bisa menikmati hari-harinya dengan baik. Janganlah kita bersikap apatis hanya karena mereka menyandang status penderita AIDS. Mereka juga punya hak yang sama untuk bisa menikmati sisa waktunya dengan lebih bijak.

Mari kita rangkul mereka. Perlakukan mereka tanpa memandang status AIDSnya. Mungkin sedikit rasa simpati terhadap ODHA akan menyumbangkan sebuah harapan untuk menguatkan kualitas hidup mereka. Perangi virusnya bukan orangnya. Jauhi penyakitnya bukan orangnya. 

"Live a little gives me a new perspective on what a healthy really means. Hope it does the same as you"

Selamat hari AIDS sedunia.

#OneDayOnePost
#WorldAIDSDay

Bandar Lampung, 1 Desember 2016

Posting Komentar

 
Top